Peringatan Kenaikan Isa Almasih 2024, Polisi Di Kota Tasikmalaya Jaga Ketat Sejumlah Gereja.
Polres Tasik Kota-Jajaran Kepolisian Polres Tasikmalaya Kota beserta seluruh polsek dan jajaran melakukan pengamanan di sejumlah gereja yang umatnya sedang melaksanakan ibadah Kenaikan Isa Almasih, Kamis, 9 Mei 2024 Sianh.
Baca juga:
Mutasi Polri, 7 Polwan Dapat Promosi Jabatan
|
Dalam kegiatan tersebut personel tidak hanya mengamankan lokasi gereja saja akan tetapi turut mengatur arus lalu lintas di beberapa gereja yang berlokasi di pinggir jalan.
Hal tersebut dilakukan, untuk mencegah terjadinya kesemrawutan arus lalu lintas dan menghindari terjadi laka lantas.
Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Joko Sulistiono, melalui Kasat Samapta AKP Hartono mengatakan, selain melakukan penjagaan pihaknya juga melakukan pengaturan lalulintas dan sterilisasi sebelum pelaksanaan ibadah.
"Kegiatan pengamanan ini kami laksanakan sedang melaksanakan ibadah Kenaikan Isa Almasih, " Kata Kasat Samapta Polres Tasikmalaya Kota AKP Hartono Kepada Wartawan Kamis Siang.
Kapolres juga menambahkan, dengan pengamanan yang dilakukan kepolisian diharapkan umat Nasrani yang menjalankan ibadah dengan aman, tenang, khusuk, dan tidak ada rasa khawatir karena ada personil Kepolisian yang menjaga jalannya kegiatan.
"Kami berikan kepastian dan menjamin keamanan serta kenyamanan saudara saudara kita umat Nasrani dalam pelaksanaan ibadah hari ini, " Terang AKP Hartono
Baca juga:
Kolaborasi Polisi bersama TNI dan Warga Berh
|
Menurutnya, pengamanan perayaan kenaikkan Isa Almasih dilakukan secara terbuka dan tertutup.
“Personel yang berpakaian dinas dan berpakaian sipil kami kerahkan dalam pengamanan terbuka maupun tertutup, sehingga kemanan dan kenyamanan pelaksanaan ibadah umat beragama di wilayah Kota Tasikmalaya dapat terjaga dengan baik dan terus kondusif, " Tutup AKP Hartono.